Tips Meningkatkan Kepuasan Pasien

10 Jul · 5 min read
Tips Meningkatkan Kepuasan Pasien

Kepuasan pasien merupakan kunci utama dalam keberhasilan pelayanan kesehatan pada suatu rumah sakit atau klinik. Faktor ini wajib diperhatikan dan tidak boleh dianggap remeh oleh pihak penyedia fasilitas kesehatan. Pelayanan yang sangat baik dan tepat akan membuat pasien merasa puas dan dihargai. Hal ini pula lah yang dapat membantu dalam menarik pasien-pasien baru untuk datang memeriksakan kesehatannya, sebab tentu saja mereka akan berkunjung kembali untuk memeriksakan kesehatannya bila perlu, bahkan merekomendasikannya kepada keluarga, sahabat, maupun kerabatnya.

Meningkatkan kepuasan pasien pada suatu faskes dipengaruhi oleh beberapa faktor, antara lain komunikasi petugas medis, perilaku staff, kebersihan fasilitas umum, pelayanan administrasi, pelayanan teknis, kelengkapan peralatan, dan lain sebagainya. Keseluruhan faktor tersebut harus selalu dievaluasi, ditingkatkan, serta dijaga. Jika semuanya diaplikasikan dengan baik ke dalam operasional suatu klinik atau rumah sakit dan dapat berjalan dengan lancar, maka hal ini dapat meningkatkan nilai statistik jumlah pasien yang berkunjung. Hal ini tentu memberikan pemasukan dana yang baik bagi setiap penyedia layanan kesehatan. Sebaliknya, jika faktor-faktor tersebut kurang diperhatikan, niscaya jumlah kunjungan pasien dapat menurun secara drastis.

Untuk lebih jelasnya, berikut beberapa tips dalam meningkatkan kepuasan pasien.

1. Membangun Kedekatan Psikologis dengan Pasien

Setiap pasien akan merasa diperhatikan dan dihargai apabila petugas medis baik itu dokter maupun perawat dapat membangun interaksi yang baik dengan pasien. Mulai lah dengan mengenal pasien Anda terlebih dahulu, memanggil nama secara akrab dan ramah dapat menjadi pondasi dalam membangun kepercayaan serta komunikasi yang baik.

Selain itu, setiap berbicara dengan pasien, lakukan kontak mata agar pasien merasa lebih dihargai dengan sangat baik. Jangan menggunakan bahasa yang terkesan menakut-nakuti pada saat melakukan diagnosa, sebab hal tersebut akan menimbulkan keresahan serta ketakutan pada pasien. Berbicara lah dengan menggunakan bahasa yang baik dan benar namun terkesan santai agar dapat dimengerti oleh pasien dari berbagai kalangan. Melalui hal tersebut, mereka akan merasa nyaman ketika sedang memeriksakan kesehatannya, itu semua berkat pendekatan hangat yang telah Anda berikan.

2. Memberikan Pelayanan yang Cepat dan Tanggap

Pelayanan klinik atau rumah sakit yang lamban tentu saja merupakan momok tersendiri bagi para pasien, apalagi jika seorang pasien sedang dalam kondisi kritis dan membutuhkan pertolongan sesegera mungkin. Pelayanan yang lambat akan membuat mereka berpikir dua kali untuk datang berobat di klinik atau rumah sakit.

Jawablah tombol panggilan dari pasien dengan cepat dan tanggap. Secepat bagaimana suatu panggilan ditangani, hal tersebut tentunya memberikan pengaruh dalam kepuasan pasien. Di sini merupakan tugas bagi para perawat untuk lebih menghargai waktu memberikan respon yang baik kepada setiap pasien.

3. Menjaga Lingkungan Klinik atau Rumah Sakit

Lingkungan klinik maupun rumah sakit merupakan salah satu indikator penting yang wajib untuk selalu diperhatikan. Pihak penyedia layanan kesehatan hendaknya selalu menjaga kebersihan dan keasrian di setiap sudut ruangan, mulai dari front office, ruang tunggu, tangga, koridor, kamar mandi, serta bagian-bagian lain yang berada di luar ruangan.

Selain itu, sediakan lah berbagai jenis fasilitas yang memadahi untuk meningkatkan keyamanan pasien dan pengunjung, misalnya dengan menyediakan televisi di ruang tunggu atau kamar pasien, menjaga suhu ruangan tetap nyaman, serta hal lainnya. Setiap klinik maupun rumah sakit yang menyediakan fasilitas umum yang memadahi dapat meningkatkan kepuasan bagi para pengunjungnya.

4. Memperbaiki Sistem dan Manajemen

Sistem pelayanan kesehatan yang minim kesalahan bersumber dari pengaplikasian manajemen rumah sakit yang baik. Manajemen serta administrasi yang tertata sedemikian rupa juga dapat memberikan pengaruh terhadap kinerja dokter, perawat, dan staff pada suatu pelayanan kesehatan.

Sistem yang amburadul tentu saja dapat mengacaukan ritme kerja operasional di rumah sakit maupun klinik. Hal ini dapat memberikan pengaruh yang buruk bagi pelayanan dan yang terkena imbasnya tentu pasien itu sendiri. Jika sistem tersebut tidak dijalankan dengan baik, tingkat kepuasan pasien kelak akan menurun dengan sendirinya.

Saat ini, banyak klinik serta rumah sakit yang mulai menggunakan sistem digital dalam mengatur manajemen serta administrasinya. Digitalisasi fasilitas kesehatan dapat memperlancar kinerja staff, memberikan informasi yang tepat, dan memperlancar komunikasi antara pihak faskes dengan pasien. Dengan demikian, tingkat kepuasan dapat tetap terjaga sebagaimana mestinya.

 

Kepuasan pasien tentunya merupakan hal yang penting dalam meningkatkan kunjungan pasien lama serta menarik pasien baru untuk menggunakan jasa layanan kesehatan yang Anda sediakan. Selain menjaga reputasi tersebut dengan baik, mutu pelayanan juga harus selalu ditingkatkan sesuai dengan perkembangan masyarakat.

Demikian tips-tips dalam meningkatkan kepuasan pasien pada suatu fasilitas kesehatan Semoga membantu.

Webi dari Pracpital

Ada yang bisa saya bantu?

  
Chat dengan agen Webi akan diteruskan ke platform Whatsapp